{Sponsored Review} Saatnya Bersinar Bersama Marina Smooth and UV Glow! (BB Cream, Two Way Cake & Compact Powder)


Hello, dearest readers!
Maaf banget akhir-akhir saya jadi agak jarang posting. Sebenarnya saya juga lagi jarang banget posting di akun sosial media >,<
Pengen banget rutin posting, tapi kalo kulit lagi break out parah karena eksim saya kambuh gila-gilaan, mood buat review atau bikin postingan di blog seketika lenyap :(
But thanks God sekarang eksim saya sudah rada mendingan setelah pake obat dokter jadi (meski super telat) akhirnya saya bisa bikin postingan ini :')

Anyway, postingan kali ini disponsori oleh salah satu brand lokal yang pastinya udah nggak asing banget di telinga kita, yaitu Marina! Yes, saya yakin temen-temen sekalian udah tau banget sama brand ini karena brand ini adalah brand lokal yang udah lama banget beredar di Indonesia. Sejak remaja, Marina adalah salah satu brand skincare pertama yang saya miliki, terutama body lotionnya ^^
Produknya mudah didapat dan harganya juga ramah di kantong anak sekolahan yang serba tight budget, hehe...
Oh ya, meski ini sponsored review, hal tersebut nggak akan mengurangi kejujuran saya dalam menulis review produk ini ya! :)


Nah, kali ini saya akan review rangkaian makeup terbaru dari Marina, yaitu Marina Smooth and Glow UV. Lucky me, tim Bblog bekerja sama dengan Marina mengirimkan saya 3 produk makeup seri Marina Smooth and Glow Series buat dicoba. Dari judul serinya udah tau dong kira-kira produk ini bertujuan buat apa. Yep, rangkaian seri ini spesial diluncurkan buat kamu yang pengen kulitnya nampak lebih halus dan bersinar. Yay, saatnya tampil bersinar bersama produk Marina! :D

Tiga produk yang diberikan untuk saya coba adalah BB cream, two way cake powder dan compact powder. Produknya rata-rata didominasi warna putih dan pink yang bikin tampilan produk ini girly banget.


Pertama saya akan review BB creamnya dulu ya :)
Kandungan utama dari Marina BB cream ini adalah mulberry dan lemon (Vit. C) yang membantu kulit kita lebih sehat, cerah dan glowing.
BB cream ini juga sudah dilengkapi dengan kandungan SPF 20 PA++ sebagai perlindungan kulit dari sinar UV A dan UV B. Seneng banget akhirnya produk lokal sekarang lebih concern dengan kandungan tabir surya dan mencantumkan jumlah SPF-nya di kemasan.

Keterangan yang saya dapatkan dari website Marina tentang BB cream ini adalah sebagai berikut :

"Blemish Balm Cream dengan formula lembut mampu menutup noda wajah secara instan dan menampilkan kulit yang cantik natural. Dengan kandungan Lemon, bekerja untuk mencerahkan wajah dan meratakan warna kulit. Dipadu dengan Mulberry yang menutrisi kulit wajah agar tetap lembut bercahaya, namun tidak membuat kulit berminyak. Dilengkapi dengan SPF 20 dan PA++yang melindungi kulit wajah dari efek buruk sinar UV B dan UV A. Dapat digunakan dengan dan tanpa bedak."






BB cream ini merupakan perpaduan dari pelembab dan alas bedak yang befungsi mencerahkan kulit wajah, melindungi kulit dari efek buruk cahaya matahari, menutupi kekurangan wajah dan meratakan warna kulit wajah sehingga wajah terlihat bebas kilap dan flawless.

Kemasannya datang dalam tube mungil dengan isi 20ml yang dibandrol dengan harga sekitar Rp 24.000. Hanya ada 2 pilihan warna untuk bb cream ini, yaitu Ivory dan Natural. Saya dapat Ivory, varian yang paling terang. Sayangnya shade-nya masih terlalu kuning buat kulit saya. Hasil akhirnya semi matte dan karena agak cair, jadi sangat mudah dibaurkan.

Saya pribadi suka sama teksturnya yang ringan dan aromanya yang tidak terlalu menyengat. Sayangnya, warnanya kurang cocok di kulit saya dan kalau pake terlalu banyak akan keliatan agak cakey. Daya tahannya lumayan, di tempat ber-AC bisa lebih dari 4 jam. Di tempat yang panas dan lembab, tanpa bedak yang bagus, BB cream ini bakal bubar jalan di kulit saya.
Daya nutupnya juga so-so, nggak jelek tapi nggak wow banget. Buat yang punya banyak bekas jerawat di wajah mungkin akan butuh concealer agar wajah lebih flawless.


LOVE
  • Easy to find in Indonesian local stores
  • Affordable price
  • Easy to blend
  • Simpel packaging

HATE
  • It's not long lasting enough for me
  • The shade range is very limited, works better for yellow/darker skin tone

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Selanjutnya, produk yang juga saya dapatkan adalah Marina Two Way Cake.
Bedak two way cake ini manis banget, didominasi warna pink dan datang dengan boks dengan warna senada.


Produk ini punya 3 varian warna yaitu Ivory, Peach dan Natural.
Saya dapat shade Natural 
Penjelasan yang saya dapatkan dari web tentang produk ini:

"Bedak sekalius foundation yang menyatu sempurna untuk menutup noda pada wajah serta tahan lama. Mengandung Mulberry yang mampu meratakan warna kulit dan menjaga kelembaban kulit, Vitamin C yang dapat memberi tampilan wajah cerah alami dan bercahaya, serta Microfine Powder yang membuatnya menyatu sempurna dengan kulit dan menghasilkan natural look. Disempurnakan dengan kandungan SPF 20 dan PA++ yang dapat melindungi kulitmu dari sinar UV A dan UV B. Cocok untuk semua jenis kulit karena telah terbukti secara klinis tidak membuat iritasi pada kulitmu."







Konon bedak ini merupakan gabungan dari 30% foundation dan 70% bedak. 
Untuk kamu yang butuh tampilan lebih flawless tapi effortles alias nggak harus pakai alas bedak dulu sebelumnya, produk ini mungkin bisa jadi pilihan pas. Tekturnya halus dan agak creamy ketika dicolek. Wanginya juga lembut, sama sekali nggak menyengat.

Bedak ini kemasannya mirip sama yang bedak compact, hanya lebih gendut sedikit karena di bagian bawah bedak ada kompartemen tempat menyimpan spons bedak secara terpisah. Sponsnya bisa digunakan kering maupun basah/lembab layaknya bedak two way cake pada umumnya.

Saat kamu pertama kali beli produk ini, bedaknya dikemas dalam kotak tak bersegel. Saat pertama kali dibuka, kamu akan menemukan ada separator plastik bening tipis untuk melindungi bedak. Punya saya udah hilang entah kemana :p


Cerminnya cukup besar, jadi puas deh kalau dipake ngaca :)



Temen-temen bisa lihat kalau shade Natural ini agak terlalu putih di kulit saya. Tapi kalau dibaurkan merata di wajah, warnanya akan menyatu dengan warna kulit wajah.
Tekturnya yang krimi dan 'tebal' sesuai untuk menutup kekurangan wajah dengan lebih baik dari sekedar bedak compact biasa. 
Daya nutupnya lumayan, cuma kalau ketebalan akan nampak cakey banget. Saat diaplikasikan ke wajah, kulit saya jadi keliatan lebih fresh dan cerah.
Daya tahannya juga biasa saja, tahan lebih lama di tempat ber-AC dan akan segera bubar jalan di tempat yang lembab dan panas.
Hasil akhirnya matte finish.

LOVE
  • Affordable
  • Easy to find in Indonesian local stores
  • Convenient packaging
  • Good coverage
  • Creamy texture

HATE
  • If I use it a bit too much, it tends to look cakey 
  • Long lasting formula is just so-so
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Yang terakhir adalah Marina Compact Powder. 
Bedak ini kemasannya mirip sama yang two way cake, hanya lebih tipis dan ramping. Warna pink-nya juga lebih muda. Ada 3 varian shade juga untuk produk ini yaitu Ivory, Peach dan Natural. 
Untuk produk ini saya mendapatkan shade Ivory.



Keterangannya di website resmi Marina:

"Compact Powder dengan bahan alami, Mulberry, diperkaya dengan Vitamin C yang menjaga kelembutan wajah dan menjadikannya tampak cerah natural. Dengan formula shine control-nya membuat wajah tampak segar, bebas kilap sepanjang hari. Dilengkapi dengan SPF 20 dan PA++ yang melindungi kulit wajah dari efek buruk sinar UV B & UV A yang dapat mebakar dan membuat kulit menjadi gelap."




Produk ini sudah dilengkapi dengan spons bedak yang teksturnya seperti handuk.
Kacanya lumayan besar, jadi puas deh buat ngaca. Tekstur bedaknya agak krimi dan cukup halus. Shade ivory sepertinya memang lebih cocok buat yang kulitnya yellow undertone karena di saya terlalu kuning T_T

Daya nutupnya biasa saja, teksturnya juga ringan jadi lebih cocok untuk touch up atau makeup natural sehari-hari.
Daya tahannya juga biasa saja, kalau cuaca panas gampang bubar jalan.
Nggak ada wangi yang menyengat dari produk ini. Hasil akhirnya matte.



Yang saya suka, bedak ini bisa mencerahkan kulit secara instan. Kulit jadi keliatan lebih segar dan bersinar :)

LOVE
  • Affordable
  • Simple packaging
  • Easy to find in Indonesia local stores
  • Instantly brighten up my skin
  • Light texture
HATE
  • It's not last long on my skin :(
It's me using Marina Compact Powder shade 'Ivory'
Yep, itu dia review ada 3 produk Marina yang sudah saya coba. Semua produk ini sangat mudah ditemukan di toko-toko kosmetik maupun supermarket di seluruh Indonesia. Produk Marina Smooth & Glow UV bisa didapatkan di : Carrefour, Giant, Hypermart, Lottemart, Naga,     Tip Top, & toko kosmetik lainnya.
Semua produk ini sudah mengandung SPF 20 PA ++ which is good buat kulit kita yang sering terpapar sinar matahari :)

Buat yang ingin kulitnya nampak bersinar dan fresh, produk dari Marina ini bisa dicoba. Produk Marina ini juga cocok banget buat temen-temen yang masih sekolah dengan uang jajan ngepas.Untuk jadi cantik itu nggak harus pake produk super mahal kan? Meski harganya relatif terjangkau, kualitasnya sudah cukup lumayan kok.


Info lebih lengkap seputar produk Marina bisa kamu dapatkan disini ya:



Thank you for reading and see you on my next posts!

xoxo

Raisa Angelin


Comments